Minggu, 02 April 2017

Pengertian New Media, Karakteristik, Macam-Macam New Media

New Media
1. Pengertian New Media
New Media terdiri dari 2 kata yaitu New dan Media. New yang berarti Baru dan Media yang berarti Perantara. Jadi New Media merupakan media yang terbentuk dari interaksi antara manusia dengan komputer dan internet. Seperti contoh, web, blog, online social network, koran digital, dan lain-lain. Istilah new media baru muncul pada akhir abad 20-an yang dipakai untuk menyebut sebuah media baru yang menggabungkan media-media konvensional dengan internet. Dan tak dapat dipungkiri lagi bahwa new media membawa dampak bagi kehidupan sosial masyarakat, baik itu positif maupun dampak negatif.

Menurut Arshano sahar (2014) new media digunakan untuk menjelaskan kemunculan media yang bersifat digital, terkomputerisasi, dan berjaringan sebagai efek dari semakin berkembangnya teknologi informasi dan komunikasi. New media memungkinkan para penggunannya untuk mengakses berbagai konten media kapan saja, dimana saja dengan berbagai eletronik. New media memiliki sifat interaktif dan bebas.

Perkembangan new media di masyarakat memang sangat besar, terutama dalam penggunaan teknologi internet. Banyak macam dari new media yang kadang membuat pengaruh negatif, namun tak dapat disangkal bahwa new media pun memberikan banyak kontribusi positif bagi masyarakat.

2. Karakteristik New Media
Segala bentuk media baru sudah terbukti dapat memudahkan banyak orang, terutama dalam bidang komunikasi dan informasi. Tetapi tak banyak yang mengetahui ciri-ciri media baru yang saat ini hampir semua orang menggunakannya. Berikut adalah ciri-ciri media baru menurut Denis McQuail (2011).
  • Adalah saling keterhubungan (interkonetivitas)
  • Aksesnya terhadap khalayak individu sebagai penerima maupun pengirim pesan
  • Interaktivitasnya
  • Kegunaan yang beragam sebagai karakter yang terbuka
  • Sifatnya yang ada dimana-mana
Tidak hanya memiliki ciri-ciri, tetapi media baru memiliki karakteristik, dimana karakteristik ini adalah gambaran spesifik pembeda media baru dengan media lainnya, yaitu:
a. Digital
Digital merupakan syarat wajib untuk dapat dikategorikan sebgai media baru, berbeda dengan yang lalu, pada media baru, semuanya tesimpat dalam digital.

b. Interaktif
Kebebasan dalam beriinteraksi adalah syarat wajib juga untuk dikategorikan sebagai media baru, user pada media baru tidak hanya memberikan pesan namun juga dapat menerima pesan saat itu juga.

c. Hypertextual
Merupakan potongan kata-kata yang akan masuk ke laman yang akan dituju saat kita klik. Contoh: pengunaan google, yang memudahkan orang untuk mencari informasi yang dibutuhkan.

d. Virtual
Adalah sesuatu yang dapat diartikan “tidak nyata”. Tidak nyata yang dimaksud adalah tidak terdapat wujud fisiknya. Contoh: saat menggunakan foto profil pada sebuah akun aplikasi sosial media, foto yang terpasang adalah wajah kita saja melainkan bukan wujud kita yang sebenarnya.

e. Jaringan
Sebuah internet tidak dapat berguna jika tidak terdapat user/pengguna nya. Dalam hal ini internet dapat menyebabkan sebuah hubungan antar satu pengguna, dengan pengguna lain.

f. Simulasi
Adalah penyajian kembali peristiwa yang telah terjadi sebelumnya, tetapi dalam penyajian barunya diperlukan penambahan efek tertentu.

3. Macam new media
Macam-macam media baru diantaranya:
a. Handphone atau smartphone
New media jenis ini adalah yang paling banyak kita jumpai dimana pun dan kapan pun sehingga new media ini tidak asing lagi buat masyarat kita dan new media jenis ini dipakai oleh umur tingkat berapapun dari yang muda hingga yang tua, dari pekerjaan kantoran hingga mahasiswa dan anak-anak SMP dan SMA. New media jenis ini dapat menyalurkan informasi dengan cepat melalui fasilitas internetnya. Manusia dapat berkomunikasi jarak jauh dengan menggunakan new media jenis ini. fasilitas yang ditawarkan beragam mulai dari telepon, SMS hingga video call.

b. Komputer
New media yang satu ini juga tidak asing lagi bagi masyarakat kita, komputer yang dulunya susah untuk dijangkau oleh masyarakat menengah kebawah sekarang sudah bisa dijangkau, mereka bisa pergi ke warnet (warung internet) yang memberikan layanan untuk mereka menggunakan atau mengakses internet dengan mudah dan murah, warnet ini dapat kita temukan dimana saja disekitar kita. Teknologi ini merupakan awal mula dari new media. Banyak sekali manfaat dari teknologi yang satu ini. Semua hal dari new media merupakan bagian dari komputer itu sendiri. Bisa dibilang komputer ini merupakan peralatan dasar untuk membuat new media yang berguna bagi masyarakat banyak.

c. Internet
Setelah komputer merupakan alat dasarnya, internet ini adalah sebagai penyalur informasinya. Mengapa new media berkembang begitu pesat?karena informasi mengenai new media ini begitu cepat diberikan terhadap masyarakat melalui teknologi internet ini.Teknologi ini saya rasa tidak akan mati karena manusia menjadikan internet sebagai gaya hidup mereka.

d. Sosial network
Twitter, facebook, tumblr dan lain-lain adalah jejaring sosial di dalam internet itu sendiri. ini merupakan bagian dari internet yang dampaknya sangat besar terhadap masyarakat.dengan teknologi ini manusia dapat saling berkomunikasi dengan cepat dan mudah.Hampir sama dengan teknologi handphone diatas tetapi teknologi ini bersifat lebih universal.Dan masih banyak lagi macam-macam new media yang akan ada di masa mendatang.

Di atas, kita sudah membahas tentang macam-macam media baru sekarang kita akan membahas tentang jenis-jenis media baru, diantaranya:

a. Mikro komputer
Unit yang berdiri sendiri, biasanya dengan ketentuan untuk memuat perangkat lunak individual dan kadang-kadang dihubungkan dengan mikrokomputer lain dalam jaringan. Unit pusat pengolahan mikrokomputer yang membaca dan mengeksekusi instruksi program adalah berupa sebuah chip semikonduktor tunggal.

b. Telekonferensi
Pertemuan kelompok kecil yang dimiliki oleh komunikasi elektronik interaktif antara tiga orang atau lebih dalam dua atau lebih lokasi yang terpisah. Tiga jenis utama telekonferensing adalah video telekonferensi, telekonferensi audio, dan telekonferensi computer.

c. Teleteks
Layanan informasi interaktif yang memungkinkan individu untuk meminta frame informasi untuk melihat pada layar televisi rumah.

d. Video text
Layanan informasi interaktif yang memungkinkan individu untuk meminta frames informasi dari sebuah computer pusat untuk melihat pada layar tampilan video.

e. Komunikasi satelit
Komunikasi satelit terdiri dari pesan telepon, siaran televisi dan pesan lain dari suatu tempat di permukaan lain. Satelit ini biasanya diletakan di stationer atau di sekitar khatulistiwa sekita 22.300 mil dari permukaan bumi. Pada dasarnya, transmisi satelit televisi, telepon.

4. Pengaruh New Media
a. Pengaruh positif new media
1) Memberikan informasi dengan cepat lebih efisien 
`Media baru sangat mumpuni dalam menyebarkan informasi secara cepat, karena teknologinya yang tak terhambat oleh jarak maupun biaya.

2) Dapat mudah diakses dimanapun
Dengan adanya media baru pengguna tidak lagi disusahkan dalam pengaksesan informasi, hanya tinggal memaikan perangkatnya, dan hubungkan ke internet, pengguna akan mendapatkan informasi kapanpun dimanapun berada.

3) Sangat berguna untuk membangun bisnis baru
Dengan menggunakan media baru, pelaku usaha tidak lagi pusing terkait iklan produknya. Hanya bermodal promosi melalui sebuah website, produk dapat dikenal masyarakat, bahkan skala internasional dengan dana relatif lebih murah daripada harus memakai media konvensional seperti brosur spanduk dll.

b. Pengaruh negatif new media
Dengan segudang manfaat yang dapat diberikan oleh media baru tentunya ada juga dampat negatif yang diberikan dari media baru ini, diantaranya yaitu :
1) Menjadi lebih pasif
Sekarang semua yang dikerjakan dan dibutuhkan sudah dapat diakses hanya via laptop bahkan dengan smartphone. Kita hanya tinggal duduk manis, sambil mencari informasi yang dibutuhkan tanpa perlu lagi membuka buku/referensi lain yang dibutuhan karena semua sudah dapat ditemukan di internet. dalam hal ini orang-orang menjadi malas bahkan menjadi antisosial.

2) Berita hoax dan Hate Speech merajalela
Dengan adanya kebebasan dalam menulis apapun di media sosial kadang sering ada orang yang menyebarkan berita yang kurang akurat dengan berbagai mcam tujuan dari yang hanya ingin cari sensasi hingga memang bermaksud menyerang pihak lain melalui kata-kata maupun gambar yang dibagikan melalui berbagai aplikasi penyedia media sosial. Hal ini kadang sulit dikontrol mengingat kita tidak dapat dengan mudah mengenali identitas seseorang yang berselancar didunia maya hanya dengan melihat akun media sosialnya.

3) Penipuan di dunia maya semakin merajalela
Promo belanja potongan harga atau mungkin kupon undian sekarang tidak hanya ditemukan di pusat perbelanjaan, melainkan internet itu sendiri. Para penjahat dunia maya ini memanfaatkan kesempatan untuk melakukan penipuan atas segala bentuk. Tidak hanya penipuan melalui promo, tetapi banyak terjadi kejahatan seperti mencuri data orang lain melakukan (hack) berbagai informasi penting yang nantinya dapat disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab .

4) Situs pornografi yang dengan mudah ditemukan.
5) Berita hoax dan Hate Speech merajalela
6) Menjadi Konsumtif
Banyaknya iklan yang berseliweran di sebuah situs, dapat membuat sebagian orang tergiur akan barang yang mungkin sebenarnya tidak terlalu dibutuhan. Tetapi, para pembuat situs online shop ini tentu saja tidak lupa melakukan tipu daya trik promo agar para peselancar dunia maya ini tertarik hingga membeli barang ditambah dengan bunga cicilan kartu kredit 0% akan membuat banyak orang tergiur untuk membeli berbagai macam barang.

Media Konvensional
1. Pengertian Media Konvensional
Media konvensional adalah proses produksi dalam penyimpanan data atau informasi yang dibagi menjadi dua bagian yaitu media elektronik (televisi dan radio) dan media cetak (koran, dvd, dan cd). 

Jika dilihat media kenvensional merupakan bentuk dari jurnalistik konvensional atau dengan arti jurnalisme dengan menggunakan media cetak atapun media elektronik, dimana tetap berpedoman dengan 5W+1H adalah what, where, when, who, why, how.

Seperti contoh para jurnalis mencoba untuk mencari berita pada sumber-sumber yang dibutuhkan, lalu mereka menggunakan patokan 5W+1H tersebut sebagai pedoman mereka, dan juga pendistribusian pesan biasanya dilakukan beberapa media konvensional seperti koran, televisi.

2. Ciri-ciri Media Konvensional
  • Panjang naskah dibatasi oleh ruang pemberitaan.
  • Proses pengeditan tidak dapat dilakukan jika sudah masuk proses cetak.
  • Terbitnya berkala (harian, mingguan, bulanan, dua mingguan, sebagainya).

Pengertian New Media, Karakteristik, Macam-Macam New Media Rating: 4.5 Diposkan Oleh: frf

1 komentar:

  1. Wynn Hotel and Casino - Mapyro
    The Wynn Hotel and 김포 출장안마 Casino is situated in the middle 김제 출장샵 of the Las 남양주 출장안마 Vegas 목포 출장마사지 Strip. It is part of 통영 출장마사지 the prestigious Encore Hotel & Casino.

    BalasHapus