Model-Model Koneksi ke Internet Service Provider (ISP)
Internet
Service Provider (ISP) merupakan perusahaan penyedia layanan akses
internet bagi pengguna, baik perorangan, rumah tangga, sekolah, maupun
perkantoran. ISP di Indonesia cukup banyak, misalnya: Indosatnet,
Indonet, Wasantara, dan Telkomnet. Tanpa terhubung ke ISP, kalian tidak
dapat memperoleh layanan akses ke internet.
ISP
akan memberikan layanan untuk menghubungkan kalian ke internet melalui
perangkat keras berupa modem, firewall, dan router. Tidak semua ISP
dapat langsung menghubungkan komputer kalian ke internet. Ada juga ISP
yang tidak dapat menghubungkan langsung ke internet. Untuk ISP jenis
ini, maka ISP tersebut harus memiliki koneksi ke Internet Network
Provider (INP) yang merupakan perusahaan yang menyediakan layanan
koneksi ke internet. Di Indonesia baru ada sebuah INP, yaitu Indosat.
Bila
suatu saat kalian ingin membuat halaman web milik kalian sendiri, maka
kalian dapat menghubungi Internet Content Provider (ICP). Perusahaan
tersebut menyediakan layanan jasa pembuatan halaman web dan sekaligus
memasangkan ke portal-portal yang aktif di intrenet. Beberapa ICP di
Indonesia, antara lain Indonesian Interactive (I2), GudegNet, dan Dapur
Web.
Untuk
melakukan koneksi ke ISP, ada beberapa macam bentuk sesuai dengan model
ISP-nya. Bentuk-bentuk koneksi tersebut sebagai berikut:
1.
ISP sebagai perusahaan telekomunikasi. PT Telkom merupakan perusahaan
telekomunikasi terbesar di Indonesia yang bertindak sebagai ISP. Adapun
bentuk koneksi yang ditawarkan adalah secara dial up atau leased line.
2.
ISP sebagai perusahaan penyedia jasa koneksi ke internet semata. Pada
umumnya, perusahaan ini akan menawarkan koneksi nirkabel dengan
membangun menara-menara pemancar untuk menangkap frekuensi gelombang
radio yang menjadi sarana lalu lintas data dan informasi.
3.
ISP sebagai perusahaan penyedia layanan operator ponsel. Pada umumnya,
perusahaan ini memberikan layanan sesuai dengan jenis teknologi ponsel
yang dikembangkannya, misalnya GPRS.
4.
ISP sebagai perusahaan penyedia layanan tv kabel. Pada umumnya,
perusahaan ini memberikan layanan koneksi yang menjangkau lokasi dengan
menggunakan kabel broadband.
Pemilihan dan Cara Berlangganan ISP
Untuk
melakukan koneksi ke internet dibutuhkan ISP. Padahal ISP yang ada
sangatlah banyak dan beragam sehingga dapat membingungkan. Berikut ini
beberapa hal yang perlu kalian perimbangkan dalam memilih ISP.
1.
Harga. Hal ini merupakan salah satu bagian paling penting dalam
pemilihan ISP. Namun, jangan sampai tertipu dengan harga yang murah,
sebab bisa saja banyak fasilitas yang dihilangkan atau diberi batas
waktu penggunaan. Pilihlah ISP yang memiliki kesesuaian antara harga dan
fasilitas yang ditawarkan.
2.
Dukungan teknis. Kalian perlu mempertimbangkan apakah ada dukungan dari
teknisi ISP tersebut bila terdapat gangguan mendadak pada jaringan. ISP
yang layak dipilih adalah ISP yang memiliki dukungan terhadap gangguan
mendadak pada jaringan.
3.
Kecepatan modem. Kalian perlu mencari informasi, apakah ISP tersebut
mampu mendukung penggunaan modem standar dengan kecepatan 56 kbps.
Kalian perlu memilih ISP yang mendukung penggunaan modem yang kalian
miliki.
4.
Akses jaringan. Usahakan jangan memilih ISP yang hanya menjual ulang
jasa dari ISP lain, karena kecepatannya akan semakin berkurang.
Untuk berlangganan internet dari ISP terdekat dapat dilakukan dengan cara berikut.
1. Datang langsung ke ISP terdekat dan meminta formulir pendaftaran dan melengkapi registrasi untuk pengaktifan internet.
2. Mengambil dan melengkapi formulir registrasi dari web site ISP yang bersangkutan, contohnya Indosatnet (www.indosatM2.com).
3. Menyerahkan formulir yang sudah dilengkapi ke ISP yang bersangkutan.
4. Bila syarat-syarat yang ditentukan sudah terpenuhi, internet dapat segera diakses dari rumah kalian.
Koneksi dengan ISP
Setelah
memahami peran ISP dan proses pendaftarannya, maka kini kalian akan
bersiap untuk melakukan koneksi dengan salah satu ISP, yaitu Telkomnet
Instant. Koneksi ke ISP Telkomnet Instant tidak memerlukan pengisian
formulir seperti halnya koneksi ke ISP lainnya, karena tagihan akan
ditujukan kepada pemilik jalur telepon tersebut. Namun, sebelum
melakukan koneksi dengan ISP, kalian harus memastikan bahwa modem telah
siap untuk digunakan.
1. Instalasi Modem
Sebelum
menghubungkan diri ke jaringan internet, kalian perlu memastikan
terlebih dahulu bahwa komputer kalian memiliki modem dan sudah terpasang
dengan baik. Kemudian, kalian perlu melakukan instalasi modem ke dalam
komputer, agar modem tersebut dikenali dan dapat dioperasikan.
Kalian
dapat melakukan instalasi modem dengan dua cara. Pertama adalah
menggunakan fasilitas “Add/Remove Hardware” yang ada di Control Panel
sebagai berikut:
a. Aktifkan menu Add/remove Hardware yang ada di Control Panel.
b. Tekan tombol Next, sehingga komputer akan mulai mencari jika ada hardware baru.
c. Kliklah tombol Finish untuk mengakhiri proses instalasi.
Apabila
dengan cara yang pertama tersebut modem belum terdeteksi, maka kalian
dapat menggunakan cara kedua untuk melakukan instalasi modem. Cara kedua
ini dengan memanfaatkan fasilitas Phone and Modem Options yang juga
terdapat pada Control Panel, dengan langkah-langkah sebagai berikut:
a. Bukalah Control Panel dan pilihlah Phone and Modem Options.
b. Tekan tombol Add.
c.
Tekan tombol Next, sehingga komputer mencari modem yang terpasang.
Pastikan modem dalam keadaan hidup dan driver sudah dipasang di CD ROM.
Dengan demikian, komputer dapat mengenalinya dan langsung menginstal
driver yang diperlukan (jika dibutuhkan).
d. Jika modem ditemukan, maka akan muncul peringatan atau pemberitahuan.
e. Begitu kalian mengklik Finish, maka daftar modem yang sudah berhasil diinstall akan ditampilkan.
1. Tatacara Penyambungan ke Internet Lewat ISP
Untuk
melakukan hubungan ke Internet, maka kalian harus memastikan terlebih
dahulu pemasangan perangkat yang diperlukan, yaitu seperangkat komputer,
modem, dan jalur telepon. Setelah itu, kalian dapat membuat koneksi ke
ISP, dengan syarat kalian telah mendaftarkan diri. Bila kalian atau
sekolah menyediakan jalur telepon dari PT Telkom, maka kalian dapat
langsung malakukan koneksi ke ISP Telkomnet. ISP ini dapat diakses tanpa
harus mengurus pendaftaran, karena fasilitas akses internet tersebut
diberikan kepada setiap pelanggan PT Telkom.
Jika
kalian menggunakan sistem operasi Windows, maka kalian dapat
memanfaatkan fasilitas Windows Socket Program. Fasilitas ini telah
disiapkan dalam bentuk aplikasi yang siap untuk dioperasikan. Untuk
membangun koneksi ke ISP Telkomnet dengan menggunakan sistem operasi
Windows dapat dilakukan melalui beberapa tahapan berikut:
a. Untuk membuat koneksi Telkomnet, bukalah Network Connections.
b. Setelah itu, pilihlah menu Create a new connection yang ada pada bagian kiri atas.
c. Tekanlah tombol Next.
d. Kliklah button Connect to the Internet, lalu tekanlah tombol Next.
e. Kliklah button ‘Setup my connection manually’, kemudian tekanlah tombol Next.
f. Kliklah button ‘Connect using a dial-up modem’, lalu tekanlah tombol Next.
g. Tulislah nama ISP yang akan dihubungi, misalnya “Telkomnet”, lalu tekanlah tombol Next.
h. Isikan nomor telepon ISP Telkomnet, yaitu 080989999, lalu tekanlah tombol Next.
i.
Langkah berikutnya adalah mengisikan user name dan password-nya. Untuk
Telkomnet, username-nya adalah telkomnet@instan, sedangkan password-nya
adalah telkom. Selanjutnya, tekanlah tombol Next.
j. Tekanlah tombol Finish untuk mengakhiri pembangunan koneksi ke ISP.
k.
Untuk melakukan koneksi ke Telkomnet, tekan tombol Dial, sehingga
muncul tampilan yang menunjukan komputer sedang membangun koneksi ke
Telkomnet.
l. Setelah koneksi berhasil, maka akan muncul pesan bahwa koneksi berhasil dilakukan.
m. Untuk melakukan pemutusan hubungan dari Telkomnet, klik kanan mouse pada koneksi jaringan, kemudian pilih menu Disconnect.
3. Koneksi internet lewat telepon selular
Selain
melakukan pendaftaran ke ISP yang terdekat, koneksi internet dapat
kalian lakukan dengan menggunakan telepon selular baik GSM maupun CDMA.
Peralatan yang dibutuhkan untuk melakukan koneksi Internet melalui
ponsel adalah bluetooth atau inframerah atau kabel data ponsel.
Untuk
melakukan instalasi peralatan agar dapat terhubung ke internet dengan
menggunakan kartu GSM Matrix, dapat mengikuti langkah-langkah berikut.
Pasang bluetooth pada USB port dan kalian lakukan instalasi driver bluetooth.
Buka
‘Phone and Modem Option’ yang terdapat pada Control Panel, kemudian
pilih bagian modem. Pilihlah bluetooth modem dan tekan tombol
properties.
Pilih
menu Advanced dan masukakan ‘Extra Initialization Command’, yaitu
AT+CGDCONT=1,”IP”,”[nama access point]”. Dalam hal ini access point
merupakan nama access point yang digunakan oleh kartu GSM. Bila belum
mengetahui nama access point yang digunakan, kalian dapat bertanya ke
gallery GSM terdekat, misalnya untuk Matrix ke Satelindo. Misalkankartu
GSM yang digunakan adalah Matrix, maka ‘Extra Initialization Command’
diisi dengan AT+CGDCONT=1,”IP”,”satelindogprs.com”. Setelah langkah
tersebut, tekanlah tombol ‘OK’.
Setelah
melakukan inisialisasi pada modem bluetooth, lakukanlah koneksi ke
bluetooth modem yang berada di ‘Network Connection’. Caranya dengan
mengklik kanan mouse dan pilihmenu connect.
Setelah memilih menu connect.
Isikan nomor telepon ISP, sebagai contoh pada GSM Matrix masukkan nomor ‘*99***1#’ lalu tekan Dial.
Setelah pembangunan koneksi berhasil, maka kalian akan melihat kotak dialog koneksi Bluetooth telah terkoneksi.
0 komentar:
Posting Komentar